Senin, 30 November 2009

Hamil Lewat Suntik Sperma Lahirkan Sedikit Anak Laki Laki


Michigan, Jumlah bayi laki-laki yang lahir dari pasangan yang melakukan pengobatan kesuburan (fertilitas) atau yang dikenal dengan suntik sperma atau ICSI (Intracytoplasmic sperm injection) lebih sedikit ketimbang ibu yang mengandung secara alami.


Dalam penelitian nasional di AS terdapat rata-rata 105 bayi laki-laki dari setiap 100 anak perempuan. Namun penelitian baru-baru ini menemukan rasio ini menjadi terbalik ketika bayi yang dikandung melalui suntikan sperma atau program ICSI.

Lebih dari 15.000 kelahiran bayi di Amerika tahun 2005 ditemukan bahwa bayi laki-laki yang lahir dengan program ICSI jumlahnya lebih sedikit dari rata-rata kelahiran jumlah anak laki-laki yang lahir secara alami.

Efeknya terlihat ketika ICSI dilakukan dengan menggunakan embrio blastokista,-- yakni embrio yang dimatangkan beberapa hari lebih lama sebelum dipindahkan ke rahim ibu. Hal ini memungkinkan dokter untuk mentransfer lebih sedikit embrio untuk mengurangi kemungkinan memiliki pasangan kembar tiga atau lebih.

Diantara pasangan yang menjalani prosedur ini, hanya terdapat angka kelahiran anak laki-laki di bawah 50 persen, dibandingkan dengan rata-rata normalnya sebesar 52,5 persen di tahun 2005, menurut penemuan yang dipublikasikan dalam jurnal Fertility & Sterility.

ICSI dilakukan dengan menyuntikkan satu sperma dari si ayah langsung ke dalam satu telur yang diambil dari ibu. Jika satu atau lebih embrio berkembang selama beberapa hari, maka akan ditransfer ke rahim ibunya.

Perawatan ICSI dilakukan karena alasan masalah kesuburan laki-laki seperti jumlah sperma yang rendah atau kualitasnya yang rendah. Namun ICSI juga dilakukan karena masalah infertilitas yang tidak jelas yang akhirnya banyak klinik-klinik di AS menyamaratakan perawatan ICSI untuk pasien infertilitas.

Seperti dilansir dari Reuters, Kamis (26/11/2009) penelitian yang dipimpin Dr. Barbara Luke dari Michigan State University di East Lansing AS ini, belum bisa menemukan kaitan jelas mengapa ICSI mengurangi angka kelahiran anak laki-laki.

Namun peneliti menyimpulkan ICSI dapat mengurangi rasio jenis kelamin dan disarankan melakukan ICSI hanya jika benar-benar diperlukan untuk mencegah efek sampingnya.


Irna Gustia - detikHealth

Peripartum Cardiomyopathy


Deskripsi

Peripartum cardiomyopathy adalah kelainan yang jarang terjadi di mana hati yang lemah didiagnosis dalam bulan terakhir kehamilan atau dalam waktu 5 bulan setelah melahirkan. Cardiomyopathy terjadi ketika ada kerusakan pada jantung. Akibatnya, otot jantung menjadi lemah dan tidak dapat memompa darah secara efisien. Hal tersebut mempengaruhi penurunan fungsi jantung paru-paru, hati, dan sistem tubuh lainnya. Faktor risiko meliputi obesitas, memiliki sejarah gangguan jantung seperti miokarditis, penggunaan obat tertentu, merokok, alkoholisme, kehamilan kembar, dan kurang gizi.

Gejala
# Kelelahan
# Berdebar-debar
# Sering buang air kecil di malam hari
# Sesak napas
# Pembengkakan pada pergelangan kaki

Perawatan

Wanita mungkin perlu tinggal di rumah sakit sampai gejala mereda.Karena disfungsi hati biasanya reversibel, dan biasanya para wanita muda, segala sesuatu yang mungkin akan dilakukan untuk menjamin kelangsungan hidup. Ini mungkin termasuk mengambil langkah-langkah ekstrem seperti:

* Penggunaan balon pompa jantung (aorta counterpulsation balon)
* Terapi imunosupresif (seperti obat-obatan yang digunakan untuk mengobati kanker atau mencegah penolakan dari organ transplantasi)
* Transplantasi jantung

Bagi kebanyakan perempuan, Namun, pengobatan hanya berfokus pada menghilangkan gejala. Beberapa gejala hilang dengan sendirinya tanpa pengobatan.


Sumber: medlineplus dan UMM.

Berapa Lama Manusia Bisa Menahan Lapar dan Haus

Vera Farah Bararah - detikHealth




(Foto: chinadaily)

Jakarta, Seberapa lama orang bisa bertahan tanpa makanan dan air tergantung dari banyak faktor selain tekad serta keyakinan yang juga ikut mempengaruhi. Secara medis, kebanyakan dokter setuju bahwa manusia memang bisa bertahan hidup tanpa air dan makanan untuk beberapa waktu. Berapa lama?

Secara fisik manusia bisa hidup tanpa air alias menahan haus hingga maksimal 3-5 hari. Sementara untuk menahan lapar manusia bisa bertahan tidak makan hingga 8 minggu dengan catatan masih mengonsumsi air. Tapi jika kondisi fisik orang tersebut baik, maka bisa membuat seseorang bertahan lebih lama lagi.
Tubuh menyimpan energi dalam bentuk lemak, karbohidrat dan protein. Biasanya tubuh akan menggunakan cadangan karbohidrat terlebih dahulu, lalu protein dan terakhir menggunakan lemak sebagai asupan energi.

Selain cadangan makanan dalam tubuh, metabolisme dan iklim juga mempengaruhi. Orang dengan metabolisme yang lambat cenderung memiliki rasa kenyang lebih panjang, karena tubuh akan menyesuaikan diri dengan kondisi yang ada. Sedangkan jika berada dalam iklim yang dingin, maka tubuh akan lebih cepat membakar energi sehingga membuat orang cepat merasa lapar.

Pada beberapa kasus tertentu, seperti dikutip dari Howstuffworks, Senin (30/11/2009) dimana seseorang memiliki kondisi tubuh yang tidak baik maka kemungkinan orang tersebut hanya bisa bertahan tanpa makanan selama 10 sampai 14 hari saja. Orang yang mengalami kelaparan tingkat tinggi ditandai dengan halusinasi, kejang-kejang, detak jantung yang tidak beraturan serta tidak berfungsinya organ-organ tertentu.

Sedangkan hidup tanpa air berbeda dengan hidup tanpa makanan. Jika udara sangat panas dan tidak ada air, maka dehidrasi bisa terjadi dalam waktu satu jam saja. Karena itu seseorang bisa saja meninggal dalam waktu hitungan jam jika tidak memiliki air dan berada dalam kondisi yang panas.� Namun, jika kondisi sekitarnya tidak terlalu panas atau dingin, seseorang bisa bertahan tanpa air 3 sampai 5 hari.

Manusia sangat membutuhkan air untuk bisa bertahan hidup, karena setiap hari orang kehilangan cairan melalui keringat, urin, feses bahkan saat bernapas hingga 1,5 liter per hari. Air sangat penting untuk organ-organ dalam tubuh agar bisa bekerja dengan baik.

Risiko utama orang hidup tanpa air dan kondisi panas adalah suhu tubuh akan terus meningkat dan orang tersebut bisa mengalami 'heat stroke'. Tapi jika orang tersebut minum air maka menurunkan suhu inti dan dapat mendinginkannya.

Orang yang kehilangan banyak cairan akan ditandai dengan mulut kering, mata cekung, jantung berdetak cepat, mudah tersinggung, muntah dan diare. Tahap akhir dari dehidrasi adalah tubuh mengalami shock yang ditandai dengan kulit biru keabu-abuan dan dingin jika disentuh.

Ternyata orang lebih bisa bertahan tanpa makanan dibanding tanpa air, karena seseorang bisa bertahan hingga beberapa minggu jika tak ada makanan tapi jika tak ada air hanya bertahan 5 hari saja.(ver/ir)

Pheochromocytoma ( Tumor Kelenjar Adrenal )


Deskripsi


Pheochromocytoma adalah tumor langka yang berkembang dalam inti kelenjar adrenal. Seseorang memiliki dua kelenjar adrenal, satu tepat di atas masing-masing ginjal. Kelenjar adrenal memproduksi hormon yang memberikan instruksi kepada hampir setiap organ dan jaringan dalam tubuh. Jika seseorang memiliki Pheochromocytoma, kelenjar adrenalin dapat menghasilkan terlalu banyak hormon tertentu, meningkatkan tekanan darah dan detak jantung.

Pheochromocytoma dapat mengancam hidup jika tidak dikenali atau tidak diobati. Sebuah pheochromocytoma dapat berkembang pada setiap usia, tetapi paling sering terjadi pada usia paruh baya. Sering Pheochromocytoma kembali normal bersamaan dengan tekanan darah yang normal pula.

Gejala

Tanda dan gejala pheochromocytomas mencakup:

* Tekanan darah tinggi

* Denyut jantung cepat

* Jantung berdetak kuat

* Berkeringat

* Sakit perut

* Tiba-tiba sakit kepala--biasanya berat--dengan durasi yang beragam

* Perasaan cemas

* Rasa ketakutan ekstrem

* Pucat

* Berat badan turun

Pengobatan

Dokter dapat meresepkan obat yang menurunkan tekanan darah. Namun, pengobatan terbaik untuk sebagian besar pheochromocytomas adalah pembedahan untuk mengangkat tumor.

Sumber: medlineplus dan mayoclinic.

Pernicious Anemia


















Deskripsi


Pernicious Anemia adalah penurunan sel darah merah yang terjadi ketika tubuh tidak dapat dengan baik menyerap vitamin B12 dari saluran pencernaan. Vitamin B12 diperlukan untuk perkembangan sel-sel darah merah. Sedangkan Pernicious Anemia disebabkan oleh kurangnya faktor intrinsik. Faktor intrinsik adalah protein yang dihasilkan oleh perut yang mengikat vitamin B12. Kombinasi vitamin B12 dan faktor intrinsik diserap dalam bagian bawah usus kecil. Ketika perut tidak cukup membuat faktor intrinsik, usus tidak dapat menyerap vitamin B12 benar. Umumnya bayi dan anak-anak terlahir dengan kemampuan untuk menghasilkan faktor intrinsik yang cukup. Jika terjadi Pernisiosa anemia pada saat lahir kemungkinan karena faktor keturunan.



Gejala

Terlalu sedikit vitamin B12 secara bertahap menyebabkan sistem saraf (neurologis) bermasalah. Gejala antara lain:

* Gusi berdarah

* Diare

* Kelelahan

* Gangguan indra penciuman

* Kehilangan refleks tendon dalam

* Kehilangan nafsu makan

* Pucat

* Kepribadian atau perubahan memori

* Denyut jantung cepat

* Sesak napas

* Kesemutan dan mati rasa tangan dan kaki



Perawatan

Suntikan vitamin B12 diresepkan untuk memperbaiki kekurangan vitamin B12. Terapi ini mengobati anemia dan dapat memperbaiki komplikasi neurologis jika dilakukan sedini mungkin. Pada orang dengan defisiensi berat, suntikan diberikan lebih sering. Pemberian vitamin B12 ini juga bisa dilakukan melalui mulut atau hidung. Bagi sebagian orang, mengambil vitamin B12 melalui mulut dalam dosis yang sangat tinggi juga dapat menjadi pengobatan yang efektif. Selain itu. diet seimbang juga diperlukan untuk menyediakan unsur-unsur lain untuk perkembangan sel darah yang sehat. Unsur-sunsur tersebut antara lain asam folat, zat besi, dan vitamin C.



Sumber: medlineplus dan UMM.

Di Luar Rumah Juga Bisa Sehat


Bosan berdiam di dalam rumah? Lakukan saja aktifitas di luar rumah Anda. Dr. Maoshing Ni, seorang pakar kesehatan alternatif, akan membagi beberapa cara mudah untuk hidup sehat dengan beberapa aktifitas yang dapat Anda lakukan di luar rumah, antara lain:


1. Berjalan setiap hari

Penelitian menunjukkan, berjalan kaki lebih dari 1 jam per hari sangat baik untuk tubuh Anda. Kegiatan ini dapat mencegah Anda dari stroke dan sakit jantung, juga dapat mengurangi kolesterol.

Berjalan-jalan juga merupakan salah satu cara untuk menyegarkan pikiran Anda, dengan melihat hal-hal menarik di sekeliling Anda. Tentunya pilihlah juga waktu dan tempat yang tepat agar Anda mendapat manfaat yang lebih optimal.

2. Bersepeda

Bersepeda juga memiliki manfaat kesehatan yang besar. Bersepeda dapat memperlancar sirkulasi darah pada tubuh bagian bawah, khususnya kaki.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang yang melakukan aktifitas bersepeda rata-rata 60 menit tiga kali seminggu, setelah 10 minggu, tekanan darah mereka turun hingga 13 angka. Hal ini sangat baik untuk menjaga tekanan darah Anda (130 sistolik dan 90 diastolik), dan secara signifikan mengurangi risiko terkena stroke, sakit jantung, dan sakit ginjal

3. Olahraga air

Sehat di luar rumah tidak hanya selalu dapat dilakukan di darat, tetapi aktifitas berolahraga di air juga sangat baik untuk kesehatan Anda. Berenang contohnya, tidak hanya baik sebagai latihan kardiovskular, tetapi dapat memperpanjang umur. Sebuah penelitian membuktikan, olahraga air juga dapat melawan osteoporosis.

Tidak hanya berenang, Anda juga dapat mencoba olahraga air lainnya, sperti aerobik air, ataupun aqua joging untuk kebugaran tubuh Anda.



4. Berkebun

Sebuah penelitian menunjukkan, berkebun merupakan hobi yang sangat baik untuk kesehatan Anda, karena kegiatan saat berkebun, seperti berjongkok, mencangkul, dan menggali dapat memperkuat otot Anda.

Keuntungan lainnya adalah di dalam berkebun dituntut kedisiplinan Anda, kesabaran Anda dalam merawat tanaman, dan untuk keberhasilan yang didapat dari hasil kerja keras Anda akan mendatangkan kepuasan tersendiri. Seseorang yang gemar berkebun juga memiliki risiko rendah terserang penyakit jantung dan osteoporosis daripada mereka yang tidak.

Satu lagi manfaat berkebun, Anda bisa mendapatkan buah ataupun sayuran segar yang ditanam dari kebun Anda sendiri!

Selamat menjalankan tips tersebut! Jangan lupa untuk mencari udara segar jika Anda ingin beraktifitas di luar rumah. Semoga tips tersebut bermanfaat agar tubuh Anda tetap sehat dan berumur panjang.

(yahoohealth/cynthia)

Cara Menyembuhkan Penyakit Asma


Asma adalah satu penyakit turunan. Jika orang tuanya atau kakek-neneknya asma, kemungkinan seseorang bisa mendapat penyakit asma. Gejala penyakit Asma adalah orang sukar bernapas hingga berbunyi (mengi/bengek) karena saluran pernafasannya menyempit akibat lendir yang disebabkan alergi.


Sekitar 7% penduduk dunia (300 juta jiwa) menderita penyakit asma. Di AS, 4.000 orang tewas setiap tahun karena asma.

Asma adalah penyakit menahun/kronis. Menurut ilmu kedokteran Modern tidak bisa disembuhkan. Namun gejalanya bisa dikurangi.

Penderita Asma juga harus menghindari faktor alergi yang bisa menyebabkan asma seperti debu, kapuk, bedak, dan sebagainya. Tertawa atau kecemasan yang berlebihan juga harus dihindari. Faktor alergi tersebut mungkin berbeda-beda untuk tiap orang.

Penulis sendiri sejak kelas 2 SD hingga kelas 6 SD menderita penyakit Asma yang cukup hebat. Hampir tiap bulan bolak-balik ke Internist Dr. Pradono di bilangan Kampung Melayu. Bahkan pernah merasakan disuntik 2 kali seminggu selama 6 bulan agar asmanya sembuh. Vicks Inhaler dulu jadi teman setia. Namun alhamdulillah sejak SMP, penyakit Asma tersebut boleh dikata nyaris tidak menyerang lagi. Apa rahasianya? Saya akan paparkan di sini.

Satu ketika saat di kelas 6 SD ada teman yang mengajak lari pagi. Entah kenapa, saya jadi ketagihan sehingga lari pagi hampir setiap hari sejauh kira-kira 4 km dengan waktu sekitar 30 menit. Saat lari, nafas diatur. Tarik nafas pelan-pelan, kemudian mengeluarkannya secara perlahan. Kecepatan lari pun tidak terlalu kencang karena akan mengakibatkan anda cepat cape. Jika anda capek, jalanlah selama 2-5 menit.

Alhamdulillah karena sering lari pagi, akhirnya paru-paru pun menjadi kuat. Ketika di SMP diadakan lomba lari jarak jauh setiap bulan, saya biasa jadi juara ke 2 (sebab juara pertamanya memang maniak olahraga..:). Satu ketika saya cek lagi ke Dr. Pradono dengan hasil rontgent terbaru, Dr. Pradono kaget betapa foto paru-paru saya yang dulu banyak flex-nya, sekarang begitu bersih.

Memang orang sering beranggapan bahwa penderita Asma tidak boleh capek. Tapi bagaimana pun olahraga itu perlu dan bisa membuat paru-paru kita menjadi kuat. Selain lari pagi, anda juga bisa mencoba olahraga renang. Olahraga angkat besi / fitness juga tidak masalah. Saya rutin melakukannya 2-3 kali seminggu.

Sejak rajin lari pagi hingga saat ini boleh dikata saya hampir tidak pernah kena asma lagi.

Selain berolahraga, anda juga harus mengenal zat-zat yang bisa menimbulkan alergi sehingga hidung anda jadi ingusan yang akhirnya nanti merambat ke tenggorokan anda. Saya mencoba menghindari debu, bedak, dan juga kapuk. Untuk itu bantal dan tempat tidur saya menggunakan busa/dakron.

Udara dingin juga bisa menimbulkan asma. Untuk mengatasinya, saya biasanya berolahraga. Tapi jika si kecil anda begitu, bisa dioleskan balsam Vicks atau Transbulmin. Beri dia pakaian yang tebal/selimut. Hindari juga tempat yang lembab.

Saya juga pernah berobat gurah ke ahli Gurah di rusun Tanah Abang. Alhamdulillah selama 1 jam lendir mengalir dari mulut dan hidung meski saya tidak sedang pilek. Warnanya hijau dan kecoklatan. Esok harinya, nafas saya begitu lega dan lapang
Sekarang paling-paling saya hanya mengalami flu atau pilek yang saya obati sendiri dengan obat Dexamethazone (3×1/hari) dan Amoxycillin (3×1/2/hari). Untuk expectorant (pencair dahak) bisa menggunakan obat sirup Molapect. Tapi penggunaan obat ini harus hati-hati dan dilakukan jika perlu saja.
Cobalah minum madu setiap hari agar stamina tubuh anda jadi lebih kuat.


Referensi:
http://en.wikipedia.org/wiki/Ast
http://medicastore.com/asma